Pinjaman Portopolio Rp350 Milyar Masih Tunggu Persetujuan Kemenkeu dan Kemendagri, Ini Kata Sekda Pangandaran

    Pinjaman Portopolio Rp350 Milyar Masih Tunggu Persetujuan Kemenkeu dan Kemendagri, Ini Kata Sekda Pangandaran

    PANGANDARAN JAWA BARAT - Rencana Pemda Kabupaten Pangandaran terkait pinjaman Portopolio daerah yang sebesar Rp 350 miliar saat ini masih menunggu persetujuan dari dua kementrian yaitu: Kementrian Keuangan (Kemenkeu) dan Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) ...  ya karena baru Bappenas yang telah setuju dengan pinjaman Portopolio ini.

    Demikian dikatakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pangandaran DR H Kusdiana MM, saat
    diwawancarai oleh beberapa wartawan, usai mengikuti rakor di aula setda, Selasa  (19/03/2024).

    Disampaikannya bahwa, secepatnya bersama Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) kami segera membahas hal tersebut dengan gubernur, rencananya pada hari Rabu tanggal 20 Maret.

    "Kalau estimasi kapan persetujuan dari dua kementrian lagi, tentu dengan sendirinya itu tergantung dari dua kementerian tersebut "ucapnya",

    Menurut Kusdiana, apabila semua kementrian sudah menyetujui rencana pinjaman Portopolio tersebut, langkah selanjutnya Pemkab Pangandaran bisa mengajukan pinjamannya ke lembaga keuangan mana pun, seperti BJB atau dengan lembaga Keuangan yang lainya.

    Namun jika seandainya ada kementrian yang tidak menyetujui, tentu pinjaman portofolio itu nantinya bisa dihilangkan saja. Sementara untuk APBD tahun 2024 yang saat ini sudah berpayung Peraturan Daerah (Perda), tetap berjalan walau asumsinya tanpa anggaran dari pinjaman portopolio yang sebesar Rp 350 milyar itu.

    "Yang selanjutnya, untuk penyesuaian mata anggaran tersebut nantinya dirubah pada APBD Perubahan mendatang "katanya".***

    pangandaran jawa barat
    Anton Atong Sugandhi

    Anton Atong Sugandhi

    Artikel Sebelumnya

    Sukses Laksanakan Seminar Literasi Digital...

    Artikel Berikutnya

    Pimpinan dan Redaksi Jurnalis Indonesia...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami